24 November 2011

Es Kuweni



Kuweni adalah sejenis mangga yang memiliki harum yang sangat kuat. Makanya dalam bahasa inggris, Mangga Kuweni disebut juga dengan Fragrant Mango. Mangga Kuweni lebih kecil dari mangga harum manis. Rasanya manis dengan sedikit serat. Mangga ini memiliki getah saat dikupas. Getah ini yang bisa membuat gatal di bibir atau mulut. Supaya aman saat mengkonsumsi mangga ini, dianjurkan mengupas kulitnya agak tebal hingga terlihat dagingnya dan tidak ada jejak hijau dari kulitnya.




Es Kuweni ini rasanya seger banget. Perpaduan rasa manis, asam, pedas dan wangi, cocok banget buat orang yang lagi ngidam...:). Tapi buat yang ga lagi ngidam, juga cocok sihh, apalagi kalo cuaca sedang panas2nya. Hmmm, segerr, sluuurrppp....


Es Kuweni
Sumber: Majalah Femina

Bahan:
1 kg mangga kuweni matang, kupas
200 gr gula pasir
1/2 sdt garam
1 buah cabai merah besar, iris serong tipis
1 buah cabai rawit merah, iris bulat tipis
1 buah jeruk nipis, ambil airnya ----- berhubung tidak ada, saya ganti air jeruk lemon
500 ml air es
es batu secukupnya


Cara membuat:
  1. Iris daging mangga bentuk memanjang seperti korek api.
  2. Campur mangga bersama gula pasir dan garam. Aduk rata hingga daging mangga agak layu.
  3. Masukkan cabai potong. Aduk rata. Tutup dengan plastik lengket (cling plastic). Simpan dalam lemari pendingin hingga bumbu meresap dan mangga mengeluarkan airnya (kira 30 menit).
  4. Keluarkan es kuweni dari lemari pendingin, tuangi air jeruk nipis/jeruk lemon dan air es. Aduk rata. Masukkan ke dalam gelas saji. Tambahkan es batu, sajikan dingin.

Catatan:
  • pengalaman saya, pilih mangga kuweni yang tidak terlalu matang. karena kalo terlalu matang, mangga akan susah dipotong bentuk korek api, karena daging mangga kuweni sudah lembek dan berserat.
  • setelah mangga kuweni dikupas kulitnya, ada baiknya mangga dicuci kembali sampai getah yang menempel pada mangga hilang.
  • agar cita rasa minuman tidak hambar karena mencairnya es batu, gunakan es batu yang terbuat dari air kuweni.

 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar